Rabu (20/01/2021), telah dilakukan Follow Up MoU antara Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Institut Agama Islam Tazkia Jakarta dengan Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam (FSEI) IAIN Syekh Nurjati Cirebon.
Acara yang diinisiasi oleh FEBI Institut Agama Islam Tazkia ini, berlangsung secara virtual. Tema kegiatan kali ini “Diskusi Tentang Kurikulum Merdeka”. Dalam diskusi yang berlangsung selama 1,5 jam, FSEI mendapat masukan dan sharing dari FEBI Tazkia Jakarta tentang penerapan kurikulum merdeka. Materi disampaikan oleh Ketua Prodi Akuntansi Syariah Institut Agama Islam Tazkia.
Kegiatan selanjutnya akan ditindak lanjuti oleh Prodi masing-masing. Untuk pengembangan Prodi – Prodi yang ada di FSEI Cirebon dan penjajakan pertukaran mahasiswa serta kerja sama yang lainnya di bidang Tridarma Perguruan Tinggi.